MEE SHUAH GORENG
Sumber : widyahidayat.blogspot.com
Resep: AYin
Bahan :
200 grm mie telur, remas-remas, rebus matang atau rendam dengan air panas, lalu tiriskan
1 bh dada ayam, rebus, cincang kasar.
1 butir telur, kocok lepas
1 bh wortel, serut kasar
1 btg daun bawang, iris tipis
1 bh bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1 sdt merica bubuk
1 sdt garam
100 ml air kaldu
2 sdm tepung terigu, larutkan dengan sedikit air
1 sdm margarine untuk menumis
2 butir telur untuk celupan
minyak untuk menggoreng
Cara membuat :
- Tumis bawang bombay sampai layu
- Lalu masukan bawang putih, aduk sampai harumnya keluar.
- Tambahkan sayuran dan daging ayam cincang.
- Lalu masukan mie telur, air kaldu dan telur kocok.
- Beri garam dan merica.
- Aduk sampai air menyusut, tuangkan larutan tepung terigu.
- Masak sampai mengental, masuka kedalam loyang yang telah diolesi minyak
- Diamkan selama kurleb 30 menit sampai agak kaku
- Potong-potong lalu celupkan kedalam kocokan telur.
- Goreng sampai kuning keemasan.
- Sajikan dengan cabe rawit
Note:
Mee shoah bisa diganti dengan mie biasa atau bahkan bisa diganti dengan bihun.
Ayam juga bisa diganti dengan daging cincang atau smoke beef/chicken.
Jadi tidak tergantung resep baku, modifikasi sendiri dengan kemudahaan bahan-bahan yang ada.
Mudahkan cara buatnya????....silahkeun dicoba sebagai kudapan lain untuk arisan atau pengajian.
ENGLISH VERSION
SHUAH NOODLES FRITTERS
source : widyahidayat.blogspot.com
Recipe : Ayin
Ingredients:
200 gm Shuah/egg noodles, knead, boiled or soak with hot water until soft and drained
1 pc chicken breast, boiled, chopped roughly.
1 egg, beaten off
1 pc carrot, shaved rough
1 stalk spring onion, thinly sliced
1 pc onion, finely chopped
2 cloves garlic, finely chopped
1 tsp pepper powder
1 tsp salt
100 ml chicken broth
2 tablespoons flour, dissolved in a little water
1 tablespoon margarine for sauteing
2 eggs to dye
oil for frying
HOW-TO:
- Saute onion until soft
- Then put in the garlic, stir until fragrant out.
- Add the vegetables and minced chicken.
- Then enter the egg noodles, broth and beaten eggs.
- Add salt and pepper.
- Stir until the waters recede, pour the flour solution.
- Cook until thickened, after all disolve put into a baking pan that has been smeared oil
- Let stand for 30 minutes until slightly stiff
- cut into pieces and dip it into the beaten eggs.
- Fry until golden brown.
- Serve with chili
Note :
Mee Shoah can be replaced with any regular noodles or even be replaced with vermicelli (meehoon)
The chicken also can be replaced with chopped meat or smoked beef / chicken.
So do not depend on the raw recipe, make modification of the recipe with existing materials at home.
You can tried this fritters as another snack for the any gathering.
No comments:
Post a Comment