Pages

Saturday, October 19, 2013

SEMUR DAGING BETAWI


SEMUR DAGING BETAWI

Bahan :
1 kg daging, potong ukuran sedang
10 sdm kecap manis
2 lembar daun salam
3 butir cengkeh
3 cm kayumanis
1 bunga pala
garam secukupnya

Bumbu Halus:
3 siung bawang putih
2 cm jahe
1-1/2 sdt lada (sesuai selera)
2sdt ketumbar
1/4 sdt jintan

cara membuat :
1. Letakkan daging didalam wajan kemudian lumuri daging dengan kecap dan bumbu halus, aduk rata.
2. Nyalakan api, biarkan daging dimasak hingga air dan kaldu dari daging tersebut keluar, masak hingga asat, baru ditambahkan air matang kembali, masak hingga daging empuk. 

note :
Bumbu halus juga dapat ditumis terlebih dahulu hingga harum baru dimasukkan dagingnya.
Semur yang sukses harus terasa manis sampai gigitan terakhirnya
masak dengan menggunakan api kecil dan tambahkan air sedikit sedikit, cara ini akan membuat rasa semur akan istimewa.



1 comment:

  1. Lagi mikir mo buat sesuatu untuk acara Intl day di sekolah.. Nyasar ke marih n I think its my lucky day!!! Lop yu puuuulllll!!!!

    ReplyDelete